Beberapa hari yang lalu teman saya curhat soal keyboad notebooknya (tombol angka 2nya tidak berfungsi). Selidik punya selidik, ternyata pas di tombol tersebut, sebelumnya pernah ketumpahan kopi.

Saya mencoba memperbaikinya dengan menyobek sepertiga lingkaran karbonnya, dan membersihkannya. Namun cara tersebut tidak menyelesaikan masalahnya, tetap saja tombol angka 2nya tidak berfungsi. Lalu saya sarankan kepada teman saya itu untuk menservice notebooknya ke dealer notebook terdekat atau untuk membeli eksternal keyboard, tapi teman saya malah geleng-geleng kepala.

Akhirnya saya ambil jalan tengah, di notebook teman saya, saya pasang shortcut On Screen Keyboard. (tanpa biaya tanpa lelah tapi dapat menyelesaikan masalahnya)

Buat teman-teman yang mempunyai masalah yang sama dan ingin meniru cara saya, berikut adalah langkah-langkahnya :



PERTAMA, klik kanan (di menu utama windows) > New > Shorcut



KEDUA, ketik "osk"  (pakai tanda kutip) > Next


TERAKHIR, silakan beri nama (bebas di kolom kosong) atau mau dibiarkan bertuliskan osk (terserah) > Finish


Klik 2 kali shorcutnya, dan On Screen Keyboard pun dapat langsung digunakan :

0 komentar :

Posting Komentar


Diberdayakan oleh Blogger.
loading...

Entri Populer