9 tahun yang lalu, seorang bayi laki-laki lahir dari rahim istri saya. Tak tergambarkan betapa bahagianya saya waktu itu. Impian saya untuk menjadi seorang ayah terkabul sudah. 
Tapi jujur saja, sebenarnya di balik kebahagiaan saya waktu itu ada perasaan bingung yang cukup mengganggu. Sudah bisa nebak kan, kebingungan apa yang dirasakan pertamakali oleh seorang ayah atas kelahiran anaknya? Ya benar sekali , bingung mencarikan nama yang baik untuknya. 
Waktu itu, saya sampai minta tolong sama Almarhum Bapak saya (Ustadz), untuk memberikan nama yang baik buat anak saya, cucu Almarhum. Almarhum memberi nama anak saya : Rifqi Masykur. Kata Almarhum, artinya hemat dan syukur. Mudah-mudahan setiap panggilan saya terhadap anak saya bisa menjadi doa buatnya. AMIN.

4 tahun kemudian (5 tahun yang lalu), lahirlah anak kami yang kedua. Sama dengan yang pertama, laki-laki. Tapi untuk memberi nama anak saya yang kedua, saya tidak minta tolong lagi sama Almarhum Bapak saya. (jauh-jauh hari saya sudah menyiapkannya) Anak laki-laki kedua diberi nama Rido Mauladi Febri.

Sudah ah, kok malah ngelamun? He he .. 

Atas latar belakang pengalaman saya di atas, maka pada posting kali ini saya sharingkan buat teman-teman, terutama teman-teman kandidat seorang ayah, Software Kamus Nama Anak-Anak Islami. Tidak perlu diinstal, cukup dengan menjalankan aplikasinya saja. Teman-teman bebas memilih kata apa saja  yang ingin teman-teman terjemahkan ke dalam Bahasa Arab.



Ya Allah, semoga istri dan anak-anak saya menjadi orang yang layak dibanggakan
jadikan mereka orang-orang yang saleh
AMIN

0 komentar :

Posting Komentar


Diberdayakan oleh Blogger.
loading...

Entri Populer